SELAMAT JALAN PAK MUSELIH

BAGIKAN

Hidup dan mati adalah milik Tuhan. Ia yang menciptakan kita, Ia pemilik kita, dan Dia pulalah yang berhak mengambilnya kembali.

Malam ini, pukul 22.35 datang berita melalui WhatsApp grup Divisi Yayasan terkabarkan bahwa Bapak Melih, Koordinator Satpam Ricci 2 telah dipanggil Tuhan pada pukul 21.00. Berita yang tentu tidak menggembirakan, bagi sebagian warga Ricci tentu mengejtukan karena belum semua tahu keadaan beliau yang sebelumnya.

“Innalillahiwainnailaihirojiun,” Sesungguhnya kita milik Allah dan kepadanyalah kita kembali. Semoga engkau bahagia di surge, Pak Muselih. Semoga keluargamu yang kau tinggalkan selalu dibarkahi oleh Allah, dilancarkan rejekinya, dimudahkan seluruh persoalan hidupnya, dan mampu mengikhlaskanmu kembali kepada Sang Pencipta.

Terima kasih engkau telah mengabdi cukup lama untuk sekolah Ricci. 01 Juli 1995 engkau mulai melayani di Yayasan Ricci, dan mala mini, 18 Maret 2021 engkau telah menyelesaikan tugasmu untuk kembali kepada San Khalik.

Maafkan kami atas segala kealpaan kami, atas salah kami selama kita bersama melayani dunia pendidikan di Yayasan Ricci, meski dalam tupoksi yang berbeda. Sikap tegasmu dalam menjalankan tugas, disiplinmu untuk menjaga kita semua, khususnya para peserta didik, dan keramahanmu, semoga menjadi bekalmu untuk menghadap Allah yang Maharahim.

 

Selamat Jalan sabahatku. Tuhan memberkatimu.