Team Basket Putra SD Ricci 2 menjadi Runner-up dalam ajang Junior NBA Indonesia 2024
Selamat atas prestasi gemilang yang diraih oleh Peserta Didik Ricci II menjadi Runner-up Boys - Primary (Juara II) Junior NBA 3V3 Tournament Indonesia 2024. Team basket ini beranggotakan yaitu; Kyoshi Andiono Suwardi, Fidelis Abriel Raditya Pramono, Zebedeus Jordan Valenzo, dan Edward Jonathan. Mereka telah menunjukkan keterampilan luar biasa di lapangan. Meskipun tim mereka tidak berhasil menjadi juara pertama, semangat dan kerja keras membuat tim berhasil mencapai posisi runner-up yang sangat terhormat.
Prestasi ini diharapkan bisa memotivasi peserta didik lain untuk berprestasi tidak hanya di bidang akademik tetapi juga di bidang olahraga dan kegiatan lainnya. Sekolah juga berencana untuk terus mendukung kegiatan ekstrakurikuler, termasuk basket, agar lebih banyak peserta didik yang bisa mengembangkan bakat mereka.
Prestasi mereka sebagai runner-up dalam lomba basket ini adalah bukti nyata bahwa dengan tekad, kerja keras, dan dukungan dari lingkungan sekitar. Kami sangat bangga dengan kerja keras dan semangat kalian. Meski belum mencapai posisi pertama, pencapaian kalian ini tetap luar biasa dan menunjukkan dedikasi serta keterampilan yang hebat dalam olahraga basket.
Tetaplah semangat dan terus berlatih, karena ini adalah awal dari banyak kesuksesan yang akan datang. Jadikan pengalaman ini sebagai motivasi untuk meraih lebih banyak kemenangan di masa depan. Dengan usaha dan kerja keras yang kalian tunjukkan, tentunya akan meraih puncak prestasi yang lebih tinggi lagi.
Selamat sekali lagi, dan teruslah berprestasi!